Jumat, 17 November 2023

Penipuan Rekber, Jam Tayang dan Subscriber Youtube, Push Dolar

Penipuan jam tayang dan subscriber youtube sudah banyak sekali terjadi. Salah satu penyebanya karena kebanyakan youtuber pemula pingin segera dapat uang dari yoututbe. Mereka tidak pernah berfikir bahwa memulai menjadi youtuber hingga bisa gajian itu minimal waktu yg di butuhkan adalah satu tahun dengan berbagai macam catatan.

Gaji awal itupun juga tidak terlalu besar. Intinya adalah butuh usaha, telaten dan sabar. Jika dirasa sudah usaha dan lain tidak membuahkan hasil berarti memang ada yang salah. Solusinya adalah coba berkomunikasi dengan youtuber lain selama masih satu daerah atau mudah dijangkau. Cari youtuber yang sudah berpengalaman untuk membantu.

Jangan sekali-kali kepincut dengan jasa jam tayang dan subscriber karena ada dua kerugian yang akan didapat. kerugian pertama adalah uang dan kerugian kedua adalah youtube rawan di banned. 

Cara kerja dari youtube adalah berdasarkan jumlah penayangan video. Semakin besar jumlah penayangan video maka akan besar gaji yang didapatkan. Ini pun dengan syarat pengunjung video harus organik. Bayangkan saja jika menggunakan jasa pengunjung untuk meningkatkan jam tayang. Jelas ini bukan pengunjung organik. 

Penipu sengaja memanfatkan celah ini termasuk pelaku penipuan dengan nama akun facebook Bima Ber. Sudah banyak yang tertipu oleh orang ini. 


Penipu ini juga menipu dengan menjadi rekber (rekening bersama). Antara calon penjual dan si penipu ini sudah berkomplotan. Calon korban akan diarahkan untuk memakai jasa rekber dia padahal aslinya adalah komplotan penipuan.

Nomor rekening Bima Ber. untuk menipu adalah Bank BNC (Bank Neo Commerce), dengan nomor rekening 5859459187394860 atas nama DEPA PRATAMA. Rekening ini masih tetap digunakan sampai tulisan ini diterbitkan. 

Senin, 13 November 2023

Penipuan Push Dollar Youtube

Penipu ini bisa dibilang cukup canggih karena menggunakan akun facebook sudah terverifikasi. Saat ini mudah bagi seorang pengguna facebook untuk melakukan verifikasi. Cukup dengan membayar 150.000 saja. Dengan mudahnya verifikasi ini tindakan penipuan makin meraja lela.

Modus yang ditawarkan oleh penipu adalah push dollar bagi creator youutbe. Singkatnya bagi kreator yotube yang ingin segera mendapatkan uang maka menggunakan jasa penipu ini. Iming-iming yang ditawarkan cukup mengiurkan dengan modal 1,9 juta bisa mendapatkan hasil 13 juta.

Jika kita mau melogika, sebetulnya cara ini juga tidak masuk diakal. Simpelnya adalah jika bisa mendapatkan hasil yang begitu besar dengan modal kecil kenapa tidak dilakukan sendiri. Modal dan hasilnya juga selisihnya sangat banyak, jelas akan lebih mengguntungkan. Tapi sekali lagi ini merupakan trik penipu untuk menjerat mangsa dan sudah banyak korbannya.


Akun facebook yang digunakan adalah Yusuf Hamzah Rixky Pratama. Akun ini juga berganti-ganti tapi modus yang digunakan juga sama yaitu jasa push dollar.

Sama seperti penipu lainnya mereka menggunakan banyak akun untuk membantu memberikan balasan postingan yang positif. Seolah-olah jasa ini memang benar. Jika komentar positifi sudah lengkap sipenipu akan mematikan komentar.

Nomor rekening juga tidak atas nama sesuai dengan akun facebook, tapi menggunakan rekening lain. Akun facebook terverifikasi tapi nama pemilik rekening berbeda ini jelas sudah mencurigakan. Perlu diketahui rekening juga berganti-ganti jadi harap berhati-hati. Dua nomor rekening yang digunakan untuk melakukan penipuan :

Bank BCA nomor rekening = 0471941548 atas nama Ebu Windio Herdi Yuliantho

Bank BRI nomor rekening = 807201018627538 atas nama SURATMI

Beberapa korban menceritakan setelah mereka transfer maka akan di minta tambahan uang lagi dengan berbagai macam alasan. Intinya sekali kena jebakan maka uang akan di mintai terus-menerus. Ini motif yang sudah umum dilakukan oleh komplotan penipuan.